Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menonaktifkan Paket 3 AON, Dijamin Worth It Banget!

Cara Menonaktifkan Paket 3 AON
Cara Menonaktifkan Paket 3 AON

Cara Menonaktifkan Paket 3 AON - Sebagai salah satu provider yang memiliki banyak pengguna di Indonesia, operator 3 banyak menyediakan pilihan paket internet untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.

Salah satu jenis paket internet yang cukup terkenal dari Tri yaitu paket AON. Paket yang satu ini tersedia dalam berbagai pilihan, misalnya tahun 6 GB dengan masa aktif 30 hari.

AON merupakan singkatan dari AlwaysOn yang menjadi salah satu produk unggulan dari Tri, dimana masa aktif dari kuota ini menyesuaikan dengan masa aktif kartu.

Selain itu, ada juga paket Tri yang bernama unlimited AON, yang merupakan gabungan antara paket AON dan unlimited yang berlaku di jam-jam tertentu.

Paket yang satu ini menjadi salah satu paket internet murah berlabel "unlimited" yang bisa kamu dapatkan mulai dari harga Rp.65 ribu.

Namun, setelah mencoba paket ini, banyak dari pengguna yang mencari cara menonaktifkan paket 3 AON. Oleh karena itu, berikut akan kami bagikan tutorial stop paket AON 4GB dan juga paket lainnya.

Apa Itu Paket Unlimited AON?

Sebelum masuk ke pembahasan utama mengenai cara menonaktifkan paket 3 AON, maka ada baiknya kamu mengetahui informasi seputar paket internet dari Tri yang satu ini. Sebagai informasi, kuota awan merupakan kuota reguler untuk semua jaringan Tri Indonesia yang bisa digunakan full 24 jam. Adapun masa aktif dari kuota ini mengikuti masa aktif dari kartu yang kamu gunakan.

Sementara itu, kuota unlimited adalah kuota data yang bisa digunakan pada jam 01.00-17.00 di seluruh zona waktu Indonesia dengan masa aktif kuota yaitu 30 hari, dan ketentuan sebagai berikut:

  • FUP atau batas penggunaan wajar kuota unlimited sebesar 20 GB.
  • Setelah penggunaan kuota sudah melebihi 15 GB, kecepatan internet akan disesuaikan menjadi 1024 kbps.
  • Setelah penggunaan kuota melebihi 20 GB, maka kecepatan akses internet maksimal yaitu 256 kbps.

Setelah melihat ketentuan di atas, mungkin itulah yang menjadi alasan mengapa para pengguna ingin menonaktifkan paket AON. 

Cara Menonaktifkan Paket 3 AON dengan Berbagai Metode 

Cara stop paket Tri unlimited AON bisa kamu lakukan dengan 2 metode, diantaranya melalui SMS dan juga melalui aplikasi BimaTri. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah metode yang bisa kamu ikuti:

1. Cara Stop Paket Tri AON Melalui SMS

  • Pertama, buka aplikasi SMS yang ada di HP kamu, dan pastikan sinyal Tri tersedia di wilayah kamu.
  • Kemudian, buat SMS baru dengan ketik format STOP(spasi)UNLIM6R.
  • Lalu, kirimkan SMS tersebut ke nomor 234.
  • Jika kamu menggunakan paket AON dengan nominal yang berbeda, maka kamu hanya tinggal mengganti angka 6 dengan nominal paket yang kamu gunakan.
  • Jika berhasil, maka kamu akan mendapatkan notifikasi SMS bahwa paket AON kamu sudah nonaktif.

2. Cara Stop Paket Tri AON Melalui Aplikasi

Selain melalui SMS, cara menonaktifkan paket 3 AON juga bisa dilakukan melalui aplikasi BimaTri. Berikut adalah caranya:

  • Pertama, pastikan kamu sudah mendownload aplikasi Bima+ di hp kamu, dan login menggunakan nomor 3 yang terdaftar pada paket AON.
  • Setelah berhasil masuk ke akun Bima+, klik ke bagian akun yang ada di bagian pojok kanan bawah.
  • Pada halaman profil, akan muncul informasi paket data yang sedang aktif.
  • Cari paket AON yang ingin kamu nonaktifkan, lalu klik tombol berhenti di bagian sisi kanan sama paket.
  • Jika sudah berhasil, maka akan muncul notifikasi SMS bawa paket telah berhenti.

Penutup

Akhir kata, itulah informasi yang bisa kami bagikan untuk kamu mengenai cara menonaktifkan paket 3 AON dengan berbagai cara. Kamu bisa stop paket Tri AON dengan salah satu metode yang kamu anggap lebih simple. Semoga bermanfaat!

Fighaz Mc
Fighaz Mc Halo!, Saya suka menulis di blog, sebuah ruang pribadi saya untuk berbagi tips, informasi, dan pengetahuan seputar dunia internet dan teknologi. Mari jelajahi dunia digital bersama!

2 comments for "Cara Menonaktifkan Paket 3 AON, Dijamin Worth It Banget!"