Manfaat Google Search Console Bagi Seorang Webmaster
Manfaat Google Search Console Bagi Seorang Webmaster |
Fighaz Mc, Google search console - Manfaat google search console untuk seorang webmaster, pada artikel kali ini saya akan membahas tentang apa itu Google Search Console atau google webmaster tools, Apa kegunaan dari Google Search Console dan manfaatnya.
Untuk Anda (webmaster) yang sedang mengembangkan subuah blog atau website, penting untuk mengetahui apa itu google search console guna meningkatkan perkembangan blog atau website yang kalian kelola.
Nah berikut ini adalah pengertian dari google search console atau google webmaster tools yang sudah diramgum dan ditulis dalam penulisan yang sederhana agar midah di mengerti.
Apa itu Google Search Console?
Google Search Console atau sering juga disebut google webmaster tools, adalah sebuah layanan yang diberikan oleh google bagi para webmaster untuk mengelola web atau blog yang dikelola.
Google Search Console ini adalah layanan gratis yang diberikan oleh google. Google webmaster tools ini bertujuan untuk para webmaster bisa mengembangkan blog atau website yang dikelola menjadi lebih baik didalam pencarian google.
Google adalah sebuah layanan search engine. Sebuah search engine tentunya membutuhkan informasi-informasi yang berguna dan bermanfaat bagi penggunanya, maka dari itu google memberikan kepada para webmaster sebuah layanan pendukung atau tools yang dapat membantu mereka untuk memberikan google Informasi-informasi yang dibutuhkan oleh pengguna layanan search engine google.
Apa Manfaat Google Search Console?
Kegunaan dari Google Search Console serta manfaatnya bagi seorang webmaster sangatlah besar dan penting. Dalam mengelola dan mengembangkan sebuah blog atau website agar bisa muncul didalam pencarian google, seorang webmaster tentu akan membutuhkan serta menggunakan gogle webmaster.
Berikut beberapa manfaat dari google searah console bagi pengguna google webmaster tools yakni:
Menemukan keyword populer
Google Search Console membantu para webmaster untuk menemukan kata kunci atau kata pencarian yang sering digunakan oleh pengguna untuk masuk ke situs web yang sedang dikelola.
Alat ini akan memberikan informasi terperinci tentang total tampilan situs web dalam hasil search engine google untuk kata kunci tertentu dan berapa kali situs web diklik dari hasil pencarian tersebut.
Dengan begitu, Seorang webmaster akan tahu kata kunci mana yang efektif digunakan untuk SEO sebuah blog atau website yang dikelola.
Mengetahui dari mana datangnya pengunjung
Manfaat lain dari alat ini adalah seorang webmaster akan tahu dari mana pengunjung situs web yang dikelola itu berasal. Dengan begitu, seorang webmaster bisa menentukan langkah yang tepat untuk mencapai target audiens dari sebuah blog atau website yang dikelola.
Melihat Halaman Populer
Pada saat menggunakan Google Search Console seorang webmaster dapat melihat halaman apa saja yang paling banyak diminati. Ini sama seperti google analytics namun berbeda yah.
Siapa Saja Yang Dapat Menggunakan Google Search Console?
Untuk layanan Google Search Console direkomendasikan untuk para webmaster, seperti:
Pemilik Bisnis (Akun Google Bisnis)
Ini sangat penting bagi seorang webmaster yang menggunakan layanan Google bisnis dalam mengembangkan bisnis agar dapat menjangkau target pemasaran atau Pembeli.
Pemasar Atau Pakar Seo
Untuk menigkatkan web atau blog di search engine google, penting untuk memahami Seo. Dengan bantuan Google Search Console seorang webmaster dapat dengan mudah meningkatkan Seo blog atau website yang dikelola.
Administrator Situs
Untuk seorang webmaster dalam administrator situs Google Search Console sangat membantu. Karena dapat menampilkan setiap halaman yang jika terjadi eror atau tidak dapat di temukan didalm mensin pencarian google, ini berkaitan dengan performa suatu blog atau situs.
Developer Web
Bagi developer web ini sangat membantu. Saat membuat mendesain suatu web atau tampilan blog, Google Search Console akan menampilkan apakah web atau tampilan blog yang dibuat bisa di crawal atau index. Ini penting, karena berkaitan dengan tampilan blog di mesin pencari google.
Bagaimana Memulai Google Search Console?
Cara dafatar google search console untuk meningkatkan kualitas blog atau website di pencarian google ada beberapa langkah yang harus di lalui yakni:
1. Daftar ke google console atau membuat membuat akun
Untuk membuat akun atau mendaftar ke google console tidak di pungut biaya atau gratis dan tidak ada biaya perpanjang akun karena ini aktif selamanya. Silahkan kunjung halaman Google search console di alamat "https://search.google.com/search-console/about".
Pada tampilan depan halaman Google search console ada beberapa keterangan atau penjelasan singkat tentang fitur dan manfaat secara garis besar tentang google search console yang akan memberikan laporan, mengukur traffic dan performa Penelusuran website atau blog yang didaftarkan ke google search console dari hasil tampilan website atau blog di pemcarian google dan akan memberikan informasi apabila ada masalah dalam penampilan blog atau website untuk segera di perbaiki guna menjadikan blog atau website yang didaftarkan bisa menonjol di hasil Google Penelusuran.
2. Menambahkan Situs, Blog Atau website Dan Verivikasi Kepemilikan
Setelah mendaftar dan mendapatkan akun Google Search Console langkah selanjutnya ialah tambahkan situs, blog atau website ke Google Search Console untuk mulai di crawler (mulai memindai situs)
Setelah menambahkan situs, blog atau website ke Google Search Console para webmaster harus memverivikasi kepemilikan. Langkah verifikasi ini sebagai perintah untuk Google Search Console mulai mengcrawler situs, blog atau website yang didaftarkan.
3. Tambahan Lainnya Dalam Menggunakan Google Search Console
Setelah selesai menambahkan situs, blog atau website ke google search console para webmaster akan diberikan arahan bagaimana menggunakan google search console.
Ada beberapa hal penting dalam dasar-dasar google penelusuran yang harus dikuasai atau dipahami seorang webmaster yakni:
- Cara kerja dari Google bagaimana situs, blog atau website muncul di Penelusuran itu sendiri.
- Belajar SEO guna meningkatkan kehadiran blog di hasil pencarian.
Untuk beberapa tambahan diatas adalah sebagai pendukung dalam menunjang performa situs, blog atau website yang dikelola. Karena Google Search Console akan menampilkan kata kunci atau halaman apa saja yang paling banyak di kunjungi.
Dengan memahami SEO dasar, maka informasi yang di berikan oleh Google Search Console dapat dikembangkan dengan baik.
Konsep Peneluran Penting Google Search Console
Berikut ini beberapa konsep penelusuran penting guna mengoptimalkan google search console yakni:
Properti
Situs, blog atau website yang ditambahkan.
Verivikasi
Blog, situs, atau website harus diverivikasi, ini adalah langakah untuk menunjukkan kepada google search console bahwa anda adalah pemilik blog, website atau situs yang didaftarkan.
Klik, Tayang, CTR
Jumlah orang yang mengklik, jumlah pengguna yang melihat situs, blog atau website yang dikelola.
Cwaler
Url dapat dilihat atau ditampilkan.
Index
Melihat isi atau makna dari setiap halaman yang ada guna menampilkan hasil pencarian yang sesuai bagi pengguna google pencarian.
Googlebot
Melacak setiap pengguna diberbagai perangkat yang digunakan untuk melakukan pencarian di google pencarain.
Kanonis
Menampilkan salah satu hasil pencarian yang resmi. Apabila google melihat ada dua artikel yang url-Nya sama, maka google akan menampilkan salah satunya saja sebagai hasil pencarian terbaik.
robots.txt
File perintah yang ada di dalam situs, blog atau website untuk memberitahukan kepada google, halaman atau konten apa saja yang tidak boleh tampil dihasil pencarian.
Resource
Memindai semua CSS, JavaScript, gambar, video yang ada didalam blog, situs atau website yang didaftarkan. Jika ada beberapa halaman atau konten yang bermasalah dalam tampilan, maka akan dilaporkan oleh Googlebot.
Peta Situs
Pastikan sebelum mendaftarkan situs, blog atau website ke Google Search Console halaman Peta situs sudah ada, karena halaman peta situs inilah yang akan dipindai terlebih dahulu untuk melihat semua konten dan halaman yang ada di dalam situs, blog atau website yang didaftarkan.
Kesimpulan
Google Search Console adalah sebuah layanan atau alat gratis yang di berikan oleh google bagi seorang webmaster guna mengembangkan dan meningkatkan blog atau website yang dikelola agar bisa muncul di laman search engine google.
Semoga informasi Google Search Console diatas bisa membantu. Terima kasih sudah mampir.
Post a Comment for "Manfaat Google Search Console Bagi Seorang Webmaster"